BERITA

Revan Bocah Lumpuh di Senampar Moyo Hilir akan Dirujuk ke Jakarta

Senin, 20 Maret 2023   zen sumbawa   37  

 

Pekerja Sosial (Peksos) bersama Tim Sentra Paramita Mataram, didampingi Kabid Rehsos Dinas Sosial Sumbawa, Virga Utami, S.AP, Minggu (19/3), turun melakukan home visit terhadap Revan Solluh Maulana—bocah berusia 11 tahun yang menderita kelumpuhan karena pengeroposan tulang

 

SUMBAWA BESAR, samawarea.com (20 Maret 2023)–Harapan Revan Solluh Maulana—bocah berusia 11 tahun yang menderita kelumpuhan karena pengeroposan tulang untuk mendapatkan penanganan medis secara intensif, bakal terwujud.

Hal ini setelah Pekerja Sosial (Peksos) bersama Tim Sentra Paramita Mataram, didampingi Kabid Rehsos Dinas Sosial Sumbawa, Virga Utami, S.AP, Minggu (19/3), turun melakukan home visit untuk dilakukan assessment ulang.

Selama ini murid kelas 6 SDN Sabewe yang tinggal di Senampar, Desa Sebewe, Kecamatan Moyo Hilir, hanya mampu duduk dan berbaring di tempat tidur. Pasangan suami istri, Sopan Sopian dan Nurmala Fitra, tak mampu berbuat banyak untuk menyembuhkan anaknya agar bisa beraktivitas layaknya anak-anak normal.

Kadis Sosial Kabupaten Sumbawa yang dikonfirmasi samawarea.com melalui Kabid Linjamsos, Syarifah S.Sos., M.Si, Senin (20/3), mengatakan kedatangan Pekerja Sosial (Peksos) bersama Tim Sentra Paramita Mataram, memberikan harapan positif bagi penanganan Revan.

Bocah ini sebelumnya sempat dibawa ke rumah sakit dan dirujuk ke RSUP Mataram. Untuk membiayai pengobatan dan perawatannya, Revan ditanggulangi BPJS Mandiri. Namun rumah sakit di Mataram meminta Revan untuk dirujuk ke Jakarta. Hal itu tidak dilakukan orang tuanya karena kondisi ekonomi yang pas-pasan. Orang tuanya hanya seorang petani dan tergolong keluarga pra sejahtera.

Dalam waktu dekat, Revan didampingi Tim Sentra Paramita Mataram akan dibawa ke RSUD Sumbawa untuk dilakukan kontrol sekaligus meminta surat rujukan terkait rencana pengobatannya di rumah sakit Jakarta.

“Hasil assesment oleh Tim Paramita, orang tuanya akan membawa Revan berobat ke RSUD, dibantu pengurusannya oleh Peksos Dinsos serta melakukan konsultasi ke Poli Ortopedi. Selanjutnya akan dibantu pengurusannya oleh pihak Sentra Paramita untuk dirujuk ke RSUP Mataram, dan akan diupayakan untuk dilanjutkan rujukannya ke rumah sakit di Jakarta,” ungkap Ibu Ipok—sapaan akrabnya yang didampingi Kabid Rehsos, Virga Utami, S.AP dan Sumariawan, S.AP.

Untuk sementara, sambung Ibu Ipok, pihak Sentra Paramita masih melakukan penelusuran untuk memastikan rumah sakit mana yang akan dituju sesuai dengan penyakit yang diderita pasien. “Semoga semuanya lancar, dan Revan bisa tertangani dengan baik dan berhasil sembuh,” pintanya. (SR)

  • Share on :

  • Berita Lainnya
  • Dinas Sosial Sumbawa Daftarkan 2.467 Fakir Miskin dalam Program BPJS Ketenakerjaan

    Dinas Sosial Sumbawa Daftarkan 2.467 Fakir Miskin dalam Program BPJS Ketenakerjaan

    Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Bantu Rujuk Bayi Penderita Hydrocephalus

    Dinas Sosial Kabupaten Sumbawa Bantu Rujuk Bayi Penderita Hydrocephalus

    Kemsos RI salurkan bantuan Attensi Tahun 2023

    Kemsos RI salurkan bantuan Attensi Tahun 2023